Tweet Kata Kata Mutiara Asma Nadia | 19-23 Desember 2015

Kata kata mutiara Asma Nadia - Assalamu'alaikum pembaca semuanya, kali ini KataKamu.Net akan memberi informasi tentang kata kata mutiara dan juga nasehat-nasehat dari Asma Nadia yang beliau tweet di twitter atau posting di facebook, atau yang sering Asma Nadia sebut dengan #Twitografi.
Untuk apa status-status atau tweets Asma Nadia dijadikan artikel? Jawabannya jelas karena banyak sekali twet atau status Asma Nadia yang bermanfaat dan juga memotivasi. Dan menurut saya ini layak untuk anda baca.
Bagi anda yang belum tahu, siapa sih Asma nadia itu? Asma Nadia adalah seorang penulis cerpen dan juga novel yang berasal dari Indonesia. Beliau lahir di Jakarta, pada 26 Maret 1972. Ia dikenal sebagai pendiri Forum Lingkar Pena dan manajer Asma Nadia Publishing House.
Sudah banyak novel dan cerpen yang ia tulis diantaranya Salon Kepribadian, Catatan hati bunda, Jilbab traveler dan masih banyak lagi, bahkan diantaranya ada yang sudah diangkat ke layar lebar. Karya Asma nadia selengkapnya bisa kamu temukan diakhir artikel ini.
Sekarang mari kita simak (baca) tweets Asma nadia yang bermakna dibawah ini serta ambil manfaatnya.
Note: Kata kata mutiara lebih lengkap bisa klik disini.

tweet kata kata mutiara asma nadia lengkap terbaru


Tweets Kata Kata Mutiara Asma Nadia

Twit Kata Kata Mutiara Asma Nadia 19-23 Desember
Jangan pernah kehilangan kepercayaan bahwa cinta yang kita punya itu, indah:). #‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Apa yang harus dilakukan ketika cinta memudar? Kejar warna-warni cinta agar kembali, dan perjuangkan lagi dan lagi… #‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Tahukah, cinta tidak pernah selesai, bahkan jika kamu menutup mata. #‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Saat shalat, kita terhubung dengan rabb yang Sama, yang akan menyatukan kita. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Bahagia tak tercipta seketika, melainkan melalui proses dan perjuangan. Kamu tak bisa meminta sakinah, tanра berjuang Sungguh-sungguh mengupayakannya. ‪#‎sakinahbersamamu
Cinta memberimu sayap untuk terbang lebih tinggi. Cinta menyediakan banyak ruang keajaiban. Cinta yang kita punya, Semoga tak pernah kehilangan rasa. ‪#‎sakinahbersamamu
Sakinah harus menjadi tujuan suami istri. Libatkan Allah dalam seluruh urusan, juga cintamu ‪#‎sakinahbersamamu
Sakinah, mawadah wa rahmah adalah tiga kata yang seringkali dikaitkan dengan pernikahan. Sakinah artinya tenang, tentram. Mawadah artinya cinta, harapan. Rahmah artinya kasih sayang. Tiga kata itu yang setidaknya harus menjadi basis sebuah pernikahan, sebagaimana firman Allah dalam Al-Quran surat Ar-Rum 30:21. "Di antara tanda-tanda (kebesaran-Nya) adalah Dia telah menciptakan dari jenismu (manusia) berpasangan-pasangan agar kamu memperoleh sakinah di sisinya, dan dijadikannya di antara kamu mawaddah dan rahmah. Sesungguhnya dalam hal yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran-Nya) bagi kaum yang berpikir." Tema sakinah dalam twit ini, sebenarnya mencakup juga mawadah dan rahmah dalam satu kesatuan.
Upayakan sepenuh daya, agar bahagia selamanya bukan hanya cita-cita. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Hal yang paling fundamental untuk mencegah penghianatan/sikap dan tindakan yang tidak normatif dalam hubungan suami istri, adalah iman. Selain iman, hal lain yang perlu diperhatikan adalah adanya cinta dan kasih di antara suami istri. Serta komitmen untuk mempertahankan dan membagi cinta kasih itu hanya di antara keduanya. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Kelebihan yang ada pada pasangan harus kita apresiasi secara positif Sedangkan kekurangan yang ada harus kita maknai sebagai jalan bagi terbukanya ruang dalam mendewasakan kehidupan berumah tangga. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
pernikahan terasa sempurna ketika sakinah mawadah dan rahmah menjadi cahaya setiap hari, di hati kedua pasangan. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Kapan sakinah tercipta? ketika semua membuka hati hingga bisa melihat tak hanya kekurangan pasangan, tetapi juga dirinya. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Tidak ada pernikahan yang sempurna, seperti juga tidak ada pasangan yang sempurna. Jadikan proses menyempurnakan kekurangan diri sebagai agenda cinta bersama. Bagaimana kamu bisa menuntutnya agar sempurna, padahal kamu tahu begitu banyak kekurangan diri? ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
pernikahan sempurna, bukan karena kita menikahi seseorang yang terlihat sempurna secara fisik. Pernikahan sempurna juga bukan karena kita menikah dengan seseorang yang terlihat sempurna secara harta. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Mendekat kepada-Nya. Saat ‎patah hati, jangan menjauh. Jadikan Allah sebaik-baik sandaran bagi hatimu yang patah. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
‪‎patah hati bangkit! patah hati tak perlu bikin frustasi. Sibukkan diri sambil menanti cinta sejati. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Beri deadline bagi patah hatimu. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Lihat kasih ortu, saudara, teman, kamu akan menyadari cinta yang hilang itu, kecil dibanding segenap cinta yang masih bersamamu. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Ketika putus cinta, percayalah masih ada yang lain. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Orang yang kita kira soulmate saat ini, mungkin hanya bagian dari sejarahmu, bukan masa depanmu. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Kalaupun hati harus patah, cari cara melalui kesedihan tanpa melakukan sesuatu yang merugikan dan akan kamu sesali setelahnya. Ya, saya pernah patah hati, jawaban buat tadi yang nanya:) ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Mencintai itu naluri. Tapi cinta tidak boleh membuatmu ‪‎patahhati ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Jadilah penentu kebahagiaan dirimu sendiri. Jangan sandarkan suasana hati pada orang yang kamu cintai. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Sehebat apa si dia hingga pantas mendapatkan air matamu? Jika dia meninggalkan, hapus duka. Bukan dia yang terbaik untukmu. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Jangan habiskan waktu memikirkan orong-orang, yang tidak menaruh namamu di hatinya. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Allah, lindungi setiap jiwa yang patah, setiap hati yang retak. Sembuhkan dengan nama-Mu. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Apa cara sederhana agar tidak kecewa akibat patah hati ditinggal pacar?Jawaban: jangan pacaran! hehe... Sekalipun saya tidak setuju dengan pacaran, faktanya banyak muslim dan muslimah yang masih terjebak dengan pacaran. Sebagai konsekuensinya banyak juga yang patah hati akibat pacaran. Ok, anggap saja masih banyak yang tidak bisa meninggalkan konsep pacaran karena satu dan lain hal. Jadi tugas saya sebagai sesama muslim salah satunya adalah meminimalisir dampak negatif akibat pacaran. Dalam hal ini meminimalisir dampak akibat patah hati. Twit saya tentang patah hati semoga memantapkan hati untuk semakin cinta pada Allah, semakin menyayangi diri dan masa depan. ‪#‎putuscinta ‪#‎patahhati
Tidak setiap cinta harus diterima. Sebab cinta juga ujian-Nya, godaan yang membuat kita lupa dengan cinta setia yang menunggu kita di rumah. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Cinta memberimu energi untuk tersenyum, bahkan ketika kamu sedih. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Sering angan-angan tentang cinta menjauhkan kita dari cinta sebenarnya yang ada di sisi-Nya. ‪#‎Twitografi ‪#‎AsmaNadia
Perhatikan opening. Baca kembali pembuka tulisan yang sudah kamu buat. Pikirkan, jika kamu satu dari sekian pembaca, apakah akan tertarik meneruskan membaca dengan lead atau opening yang seperti itu? ‪#‎tips ‪#‎menulis
Allah, mohon beri kami kemampuan untuk membasuh kesedihan dengan kebanggaan di wajah orang tua kami. ‪#‎Catatanhatidisetiapdoaku
Percantik tak hanya rupa tapi hatimu ‪#‎SalonKepribadian ‪#‎twitografi
Setiap keputusan mungkin mendekatkan atau menambah jauh jarakmu dari tercapainya impian. Berpikir dua kali, tanpa emosi sebelum membuat keputusan!
Aamiinkan bersama ya...
Ya Allah. Berikan suami yang sholeh utk para muslimah yang skrg masih menjomblo krn menjaga kehormatannya. Berikan istri yg sholehah utk para muslim yang masih menjomblo krn menjaga kehormatannya. Aamiin
Jika ada situasi yang tidak kamu sukai. Kondisi yang membatasi. Jangan mengeluh. Hampir semua orang pernah berada atau mungkin masih berada pada keadaan yang tidak enak; capek, sakit, tidak punya uang, tidak suka pekerjaan yang sekarang, dan ujian-ujian hidup yang mkn jauh lebih berat dari yang kita alami. Pada kondisi itulah, kamu bisa melihat, seberapa pejuang-kah dirimu? Buang alasan... NO EXCUSE! Hadapi hidup dengan senyum, tertawakan kesedihan.
Tutup hari dengan melipat kekesalan, memaafkan, dan menguatkan keikhlasan
jangan pernah kehilangan rasa syukur, betapapun terasa sempitnya hati.
Ketika satu mimpi tercapai, saatnya menemukan mimpi lain dan berjuang menaklukkannya! ‪#‎dream
Semakin mudah menyakiti hati orang lain dengan adanya sosial media ya:) berpikir sebelum berkata2 agar tak ada hati yang terlukai. Jeli menelusuri niat hati saat ingin drop komen atau mengupdate status, atau menimpali komen orang lain ‪#‎BukuBagus ‪#‎SalonKepribadian ‪#‎janganjadimuslimahnyebelin
Menulis adalah cara lain untuk membuka rekening tabungan amal, hingga tetap mengalir walau usia sudah berhenti
Yaa Allah! Berilah Aku Rezki Berupa Ketaatan Orang-Orang Yang Khusyu'.  Dan Lapangkanlah Dadaku Dengan Taubatnya Orang-Orang Yang Menyesal, Dengan Keamanan-Mu, Wahai Keamanan Untuk Orang-Orang Yang Takut.
Cita-cita dan keinginanmu yang belum tercapai apa sih?:) semangat No Excuse!
"Excuse" atau "Alasan" adalah senjata ampuh untuk menerima kegagalan. ‪#‎NoExcuse
Doa membuat kita menggenggam harapan ‪#‎catatanhatidisetiapdoaku
Jangan sedih saat ujian menerpa. Kamu tidak pernah sendiri, ada Allah menemani... (New Catatan Hati Seorang Istri, Asma Nadia)
Begitu mudah menghakimi orang lain, begitu sulit melihat kekurangan diri sendiri. Yuk evaluasi agar ‪#‎JanganJadiMuslimahNyebelin
berusaha yang terbaik, tidak hanya untuk dunia tetapi juga akhiratmu (Twitografi Asma Nadia)
Jangan biarkan kendala mematikan mimpimu.
Cinta tanpa patah hati, bisa?:) Bisa jika disandarkan kepadaNya ‪#‎Twitografi
Jangan bahayakan keutuhan keluarga atau memberi luka pada cahaya mata ananda hanya krn nafsu belaka ‪#‎newcatatanhatiseorangistri
Rasa syukur membuatmu lebih mudah memaafkan ‪#‎newcatatanhatiseorangistri
Cinta mensyaratkan kesabaran, tetapi sabar tak bermakna diam dan pasrah tanpa usaha (inspirasi buku ‪#‎newCatatanHatiSeorangIstri ‪#‎catatanhatiyangcemburu ‪#‎SakinahBersamamu)
Hidup adalah perjuangan. Lawan alasan keterbatasan dengan ikhtiar dan doa. No Excuse!
@asmanadia: Katanya muslimah daiyah tapi sikap dan kata-kata belum terjaga. Sempurnakan yuk ‪#‎SalonKepribadian
Ketika pertama kali membuat cerpen saat SMP, Asma Nadia meminta seniornya untuk memberi komentar atas karyanya. Dengan lugas seniornya bilang “Cerpen ini tidak istimewa, picisan dan klise” suatu komentar yang cukup untuk menghancurkan mental penulis pemula. Tetapi Asma memilih untuk tetap bangkit. Biarkan hinaan itu selalu terngiang-ngiang di telinga sehingga kita tidak berhenti bekerja keras.
Cinta seharusnya tak menyakiti (New Catatan Hati Seorang Istri, Asma Nadia)
There is always God's hand, in everyone success. (Selalu ada tanganNya dalam keberhasilan setiap orang, jangan sombong:) ‪#‎salonkepribadian
Jika hatimu tergerak utk melakukan 1 kebaikan, 1 lagi ketaatan padaNya, jgn tunda. Sbb belum tentu ada 'nanti' ‪#‎jilbab
Kecantikan tidak bersumber dari apa yang kita pakai tapi dari bagaimana cara kita memakainya.
Ketika kamu merasa sdh menolong seseorg, sgt mungkin sebenarnya dia yg telah menolong, memberi ruang utk menambah bekal akhiratmu
Setiap keputusan memiliki konsekuensi. Prediksi, hingga punya kesiapan menghadapi masalah di masa depan ‪#‎twitografi ‪#‎noexcuse
Allah, ampuni kami, yang masih juga mengerjakan dosa meski tahu betapa fana dunia #‎Catatanhatidisetiapdoaku
Hidup adalah rentang waktu untuk menaklukkan mimpi demi mimpi. ‪#‎NoExcuse!
Ketika sabar terasa menipis, ketika keinginan menyerah begitu menggoda... pertahankan cinta agar tetap menjadi cahaya dalam keluarga. Sakinah Bersamamu, semoga selamanya.
Bersiap akan hal2 terburuk mbuat kita tdk kaget jk diuji & lebih bsyukur saat menerima kebaikanNya ‪#‎newcatatanhatiseorangistri
Berjilbab mudah saja bagi sebagian muslimah, namun penuh kendala dan tantangan bagi sebagian yang lain. Syukuri kemudahan, doakan yang berjuang.
Cinta bukanlah mencari pasangan yang sempurna, tapi menerima pasangan kita dengan sempurna.
Maafkan
JIka senyumku tersembunyi
Di balik air mata
Dan kata-kata mesra
menjadi tanpa daya
Karena terperangkap
dalam prasangka
Tapi Tuhan tahu
Cinta yang kupunya
Lebih berwarna
Dari yang kau kira…
Cinta mestinya bagai sepasang sayap
yang membawa kita terbang tinggi.
Cinta mestinya bagai udara
yang membuat kita selalu memiliki harapan.
Tapi cinta juga mestinya bagai lukisan
yang tak kunjung selesai,
dengan begitu kita tak pernah meninggalkannya.
Cinta sekali yang dimiliki
Akan kah tetap melukis senyuman
Saat pernikahan terancam berbagai persoalan
Dan berbagai pihak dengan gigih berusaha memisahkan? (Kutipan: Jangan Bercerai Bunda dari Asma Nadia, dkk.




Karya-karya beliau hingga saat ini yaitu:

Assalamualaikum, Beijing!
Salon Kepribadian
Derai Sunyi, novel yang mendapat penghargaan Majelis Sastra Asia Tenggara (Mastera)
Preh (A Waiting), naskah drama dua bahasa yang diterbitkan oleh Dewan Kesenian Jakarta
Cinta Tak Pernah Menari, kumpulan cerpen yang meraih Pena Award
Rembulan di Mata Ibu (2001), novel yang memenangkan penghargaan Adikarya IKAPI sebagai buku remaja terbaik nasional
Dialog Dua Layar, novel yang memenangkan penghargaan Adikarya IKAPI, 2002
101 Dating: Jo dan Kas, novel yang meraih penghargaan Adikarya IKAPI, 2005
Jangan Jadi Muslimah Nyebelin!, nonfiksi, best seller.
Emak Ingin Naik Haji: Cinta Hingga Tanah Suci yang diadaptasi menjadi film Emak Ingin Naik Haji dan sinetron Emak Ijah Pengen ke Mekah
Jilbab Traveler
Muhasabah Cinta Seorang Istri
Catatan Hati Bunda
Jendela Rara telah diadaptasi menjadi film yang berjudul Rumah Tanpa Jendela
Catatan Hati Seorang Istri, karya nonfiksi yang diadaptasi menjadi sinetron Catatan Hati Seorang Istri yang ditayangkan RCTI
Serial Aisyah Putri yang diadaptasi menjadi sinetron Aisyah Putri The Series: Jilbab In Love:
Aisyah Putri: Operasi Milenia
Aisyah Putri: Chat On-Line!
Aisyah Putri: Mr. Penyair
Aisyah Putri: Teror Jelangkung Keren
Aisyah Putri: Hidayah Buat Sang Bodyguard
Aisyah Putri: My Pinky Moments
Karya yang ditulis bersama penulis lain
The Jilbab Traveler
Jangan Bercerai Bunda
Catatan Hati Ibunda
La Tahzan for Hijabers
Ketika Penulis Jatuh Cinta
Kisah Kasih dari Negeri Pengantin
Jilbab Pertamaku
Miss Right Where R U? Suka Duka dan Tips Jadi Jomblo Beriman
Jatuh Bangun Cintaku
Gara-gara Jilbabku
Galz Please Don’t Cry
The Real Dezperate Housewives
Ketika Aa Menikah Lagi
Karenamu Aku Cemburu
Catatan Hati di Setiap Sujudku
Badman: Bidin
Suparman Pulang Kampung
Pura-Pura Ninja
Catatan Hati di Setiap Sujudku
Mengejar-ngejar Mimpi
Dikejar-kejar Mimpi
Gara-gara Indonesia
Diary Doa Aisyah Putri
Sumber: Wikipedia

Pembaca yang hebat, itulah Tweets Asma Nadia di facebook pada tanggal 19 hingga 23 Desember 2015.
Apakah anda menyukai artikel ini? Let me know! beritahu saya lewat komentar. Jika anda menyukainya, insyaalloh kedepannya katakamu.net akan posting update tweets dari beliau. Salam